GILANGNEWS.COM - Proyek Jalan Tol Lingkar Pekanbaru menunjukkan progres pesat. Hingga 17 Oktober 2025, progres fisik sudah mencapai 62,3 persen, sementara pembebasan lahan tembus 78,5 persen.
Kabar baiknya, Jembatan Siak VI yang menjadi bagian penting dari proyek ini akhirnya tersambung sempurna pada 20 Oktober 2025.
"Penyambungan segmen terakhir box girder pada Jembatan Siak VI terselesaikan sesuai target Oktober 2025," kata Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Mardiansyah, Sabtu (25/10/2025).