GILANGNEWS.COM - Kelompok teroris ISIS mengklaim bertanggung jawab atas penembakan di pasar Natal Kota Strasbourg, Prancis, pada Selasa (11/12) malam yang menewaskan tiga orang dan melukai belasan lainnya.
Media propaganda ISIS, Amaq, memberitakan bahwa sang pelaku merupakan salah satu anggota mereka.
"Pelaku serangan di Kota Strasbourg adalah salah satu tentara ISIS. Dia melancarkan operasi tersebut sebagai respons untuk menyerukan serangan yang menargetkan warga-warga negara yang tergabung dalam koalisi internasional melawan ISIS," bunyi pernyataan Amaq seperti dikutip AFP, Kamis (13/12).