GILANGNEWS.COM - Seorang balita di Provinsi Siem Reap, Kamboja tewas mengenaskan akibat ditelan buaya. Kematian bayi dua tahun itu diketahui sang ayah yang menemukan potongan tubuh putrinya di kandang buaya pada Senin (1/7).
Dikutip dari media, Kamis (4/7), hari itu korban bernama Rom Roath Neary sedang di rumah bersama ibunya, Nay Is, 32.
Namun, karena Nay sibuk menjaga bayinya yang baru lahir, Rom lepas dari pengawasan. Ibu pun tidak mengetahui ketika Rom berjalan keluar rumah.