GILANGNEWS.COM - Sejumlah analis box office memprediksi bahwa film live action 'The Lion King' akan menuai kesuksesan besar. Bahkan, prediksi menyebut film itu bisa jadi salah satu film sukses tahun ini.
Diberitakan Variety, The Lion King diharapkan bisa memulai debut dengan angka box office mencapai US$150 juta atau setara dengan Rp2,1 triliun di pasar Amerika Utara.
Namun sejumlah prediksi lain menyebut film ini bisa mencapai angka lebih tinggi lagi, sebesar US$180 juta atau setara dengan Rp2,5 triliun.