GILANGNEWS.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau menggelar salat minta hujan (istisqa) di halaman masjid Agung Annur, Pekanbaru. Seluruh PNS diberlakukan absensi.
Salat istisqa digelar di halaman masjid Agung Annur di Jl Hang Tuah, Pekanbaru, mulai pukul 07.00 WIB, Selasa (24/9/2019). Pelaksanaan salat ini dihadiri Gubernur Riau, Syamsuar yang sepekan sebelumnya kunjungan kerja ke Thailand.
Jemaah salat istisqa ini paling banyak dihadiri ASN Pemprov Riau karena diberlakukan sistem absensi. Para PNS sebelum melaksanakan salat harus menandatangani absensi di masing-masing dinas yang ada. Intruksi sistem absensi ini sesuai surat edaran Sekda Riau.