Riau

Baru Dilantik M Noer MBS Ambil Cuti, Pengamat: Tidak Pantas

M Noer.

GILANGNEWS.COM - Baru saja dilantik menjadi Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru, M Noer MBS mengambil cuti panjang. Tak tanggung-tanggung, ia cuti tiga bulan.

Pengamat Kebijakan Publik M Rawa El Amadi menilai langkah yang dilakukan M Noer MBS tidak pantas. Secara administrasi, sikap mantan Sekda Kota Pekanbaru itu tidak benar. Sebab, M Noer MBS baru saja diberi amanah sebagai pejabat definitif di Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang notabene dibutuhkan untuk menangani pandemi Covid-19 dengan serius.

"Dia begitu diangkat, (mengambil cuti) itu tidak benar. Yang perlu dipertanyakan itu, setelah pemberhentian dia dari Sekda kemudian diangkat jadi kepala dinas, dia mengambil cuti. Itu secara administrasi pemerintahan sudah bermasalah. Sudah maladministrasi menurut saya. Tidak pantas dia lakukan begitu. Ndak pantaslah. Kok dia mengambil jabatan kepala dinas," paparnya.

Diberitakan sebelumnya, usai didemosi dari jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pekanbaru menjadi Kepala Dinas Kesehatan (Diskes), M Noer MBS mengambil cuti panjang. Diketahui, M Noer MBS mengambil cuti selama tiga bulan.

Walikota Pekanbaru Dr Firdaus MT saat dikonfirmasi membenarkan hal itu. M Noer MBS cuti terhitung Senin lalu hingga tiga bulan ke depan. "Mulai hari Senin, sampai tiga bulan," kata Walikota, Rabu (1/7/2020).

Walikota menyebut saat ini Diskes Pekanbaru dipimpin oleh Pelaksana harian (Plh). Sekretaris Diskes Pekanbaru dr Zaini Rizaldi Saragih yang ditunjuk sebagai Plh Kepala Diskes Pekanbaru. "Sekretaris, pak dr Bob (Zaini Rizaldi)," kata Walikota singkat.


Tulis Komentar