Nasional

Sempat Sesak Napas, Habib Rizieq Dipastikan Sudah Kembali Pulih

Habib Rizieq Shihab disambut pendukungnya saat tiba di tanah air.

GILANGNEWS.COM - Setelah sempat dinyatakan menderita sesak napas dan dikabarkan kritis pada 1 Januari 2021 kemarin, saat ini kondisi kesehatan Habib Rizieq Shihab dipastikan telah kembali pulih.

Hal itu disampaikan Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Yusri Yunus mengatakan sebelumnya benar Rizieq Shihab sempat mengalami sesak napas di ruang tahanan Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya.

"Memang benar sempat sesak napas, tetapi sekarang sudah kembali pulih. Sekarang juga dicek, kadar oksigen dia 98 persen," ujar Yusri kepada wartawan, Jumat (8/1/2021).

Yusri mengatakan saat ini tim medis dari Mer-C juga turut berjaga bersama dokter dari Bidokkes Polda Metro Jaya untuk memantau kondisi kesehatan Rizieq. Penjagaan dokter pribadi dari Mer-C itu merupakan permintaan dari tim kuasa hukum Rizieq Shihab.

"Kemarin pada saat dia kurang enak badan karena asam lambung, dia minta oksigen, kami siapkan oksigen," lanjut Yusri.

Kabar Habib Rizieq Syihab sakit pertama kali dikabarkan oleh Direktur Tahanan dan Barang Bukti (Dirtahti) Polda Metro Jaya Ajun Komisaris Besar Rahmat.

"Pada saat malam Tahun Baru anggota kan kontrol, dia bilang tidak enak badan, terus dipanggilkan dokter. Sama dokter diperiksa terus dia bilang agak sesak napas, sama dokter diberi oksigen, dia tidak mau. Dia minta oksigen dari rumah," katanya.


Tulis Komentar