Wawako Pekanbaru Ajak Warga Tertib Buang Sampah Sesuai Jam yang Ditentukan
GILANGNEWS.COM - Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbaru, Markarius Anwar mengajak masyarakat untuk berkontribusi aktif dalam upaya pengendalian persoalan sampah.
Masyarakat diimbau supaya bisa membuang sampah pada tempatnya, dan sesuai jam buang yang telah ditentukan pemerintah.
Supaya tidak ada lagi sampah yang berserakan di Tempat Penampungan Sementara (TPS), dan tidak terangkut oleh operator angkutan.
"Tentu kita berharap kontribusi positif aktif masyarakat, apa itu? buang sampah pada waktunya dan pada tempatnya," kata Markarius Anwar, Jumat (9/5).




Tulis Komentar