Riau Bersiap Jadi Lumbung Pangan, Mentan Canangkan Cetak Sawah 50.000 Hektare
GILANGNEWS.COM - Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pertanian berencana mencetak sawah baru 50 ribu hektare di Provinsi Riau untuk mendukung ketahanan pangan nasional.
Hal itu disampaikan Menteri Pertanian (Mentan) RI Andi Amran Sulaiman saat kunjungan ke Riau, Rabu (23/7/2025). Dia mengatakan, langkah ini merupakan bagian dari strategi besar untuk mencapai kemandirian pangan di tengah tantangan global. Karena saat ini, Riau baru mampu memenuhi sekitar 20 persen kebutuhan pangannya sendiri.
"Kami akan cek langsung ke lapangan untuk memastikan kesiapan cetak sawah baru. Target kami bisa mencapai 50.000 hektare, meski saat ini baru teridentifikasi sekitar 25.000 hektare," kata Mentan.
Mentan menegaskan, upaya ini bukan hanya untuk kebutuhan saat ini, tetapi juga sebagai antisipasi terhadap potensi krisis pangan dalam 50 hingga 100 tahun ke depan. Dia juga menyoroti pentingnya diversifikasi dan peningkatan produktivitas lahan pertanian untuk mencapai target tersebut.




Tulis Komentar