Nasional

11 Direktur BUMN Telah Dicopot oleh Rini Soemarno

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Rini Soemarno

GILANGNEWS.COM - Menteri BUMN Rini Soemarno hari ini secara resmi memberhentikan dua pucuk pimpinan PT Pertamina (Persero).

Dua pejabat yang dicopot itu adalah Direktur Utama Dwi Soetjipto dan Wakil Direktur Utama Ahmad Bambang.

Kementerian BUMN menyatakan pencopotan dua pimpinan Pertamina itu dilakukan dalam rangka penyegaran di dalam tubuh perusahaan pelat merah itu.

Sementara itu, pencopotan dua pejabat BUMN migas itu melengkapi jumlah direksi BUMN yang telah dicopot mencapai 11 orang sejak Rini Soemarno diangkat menjadi Menteri BUMN. Pencopotan tersebut dilakukan saat direksi belum habis masa kerjanya.

Banyaknya dirut yang diberhentikan sebelum habis masa kerjanya ini merupakan komitmen dari Kementerian BUMN untuk melakukan tindakan tegas terhadap para direksi yang tidak bisa menjalankan tugasnya dengan baik.

Berikut adalah direksi-direksi BUMN yang telah dicopot oleh Kementerian BUMN. Mereka dicopot karena berbagai alasan, mulai dari kinerja hingga tersandung masalah hukum.

3 Februari 2017

Direktur Utama Pertamina Dwi Soetjipto dan Wakil Direktur Utama Ahmad Bambang dicopot. Alasannya, perlu penyegaran di dalam tubuh perusahaan migas pelat merah itu.

1 November 2016

Menteri BUMN Rini Soemarno secara resmi memberhentikan Direktur Operasional dan Pengembangan Bisnis PT Pelindo III (Persero), Rahmat Satria yang terjaring operasi tangkap tangan (OTT) pungutan liar di ruang kantor Pelindo III, Surabaya.

17 Oktober 2016

Kementerian BUMN mengganti Direktur Utama PT Angkasa Pura I Sulistyo Wimbo S. Hardjito.

23 Desember 2015

Direktur Utama Pelindo II, RJ Lino dicopot dari jabatannya. Kementerian BUMN menyatakan Lino diminta untuk konsetrasi terhadap kasus hukum di Komisi Pemberantasan Korupsi.

September 2015

Dirut termuda di lingkungan BUMN, Laily Prihaningtyas diberhentikan jabatannya dari pucuk pimpinan PT Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko, diberhentikan.

22 Juni 2015

Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mencopot jabatan Direktur Utama PT Angkasa Pura (AP) I, Tommy Soetomo.

8 Juni 2015

Lenny Sugihat dicopot dari Dirut Perum Bulog pada 8 Juni 2015. Dia dianggap gagal memenuhi target penyerapan gabah petani 4 juta ton sesuai instruksi Presiden Joko Widodo.

7 Mei 2015

Menteri BUMN Rini Soemarno memberhentikan dua direktur PT Pos Indonesia (Persero) yakni Direktur Utama (Dirut) Budi Setiawan dan Direktur Teknologi dan Jasa Keuangan Budhi Setyawan karena keduanya menjadi tersangka pengadaan barang di PT Pos Indonesia.

6 Mei 2015

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno memberhentikan Direktur Utama PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) (persero), Ismed Hasan Putro karena kinerja perseroan tidak maksimal.***


Sumber: Kompas


Tulis Komentar