Nasional

Pria Nekat yang Ceburkan Diri ke Sungai karena Takut Satpol PP Ditemukan Mengapung

Petugas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Jakarta Barat ketika mencari Dona Susanto (25), laki-laki yang nekat menceburkan diri ke dalam Kanal Banjir Barat (KBB) di depan Mal Season City, Jakarta Barat, pada Selasa (26/7/2016).
Gilangnews.com - Jenazah Dona Susanto (25), pria yang nekat menceburkan diri ke Kanal Banjir Barat (KBB) di depan Mal Seasons City, Jakarta Barat, pada Selasa (26/7/2016) lalu akhirnya ditemukan.
 
Kepala Seksi Operasi Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Barat, Rompis, mengatakan, jenazah Dona ditemukan Kamis pagi ini sekitar pukul 05.00 WIB. Ia menjelaskan, jenazah Dona ditemukan mengambang tak jauh dari tempat dia melompat, yaitu di depan jembatan Mal Seasons City.
 
Saat ditemukan, tubuhnya sudah menggembung.
 
"Tadi jam 05.00 ditemukan, dari informasi teman-teman di lapangan nggak jauh dari lokasi dia melompat," kata Rompis saat dihubungi Kompas.com.
 
Dona Susanto melompat ke Sungai Kanal Banjir Barat karena takut terjaring razia oleh Satpol PP. Dari penuturan sejumlah warga, saat dirazia, Satpol PP sempat meneriaki dia sebagai maling sehingga mengundang perhatian warga. Sepertinya, karena takut, Dona memutuskan untuk menceburkan diri ke sungai.
 
Sejumlah petugas PKP dibantu para relawan mencari jenazah Dona sejak Selasa itu. Penyisiran di Kanal Banjir Barat dilakukan sejauh 10 kilometer.
 
Rompis mengatakan, kemungkinan jenazah Dona tersangkut di dasar sungai yang dipenuhi banyak kayu sehingga sulit ditemukan. [P]
 
Sumber Kompas.com


Tulis Komentar