Dunia

Hotel di Inggris Jual Teh Seharga Rp2,8 Juta Per Cangkir

Ilustrasi. Sebuah hotel di Inggris sajikan menu secangkir teh seharga Rp2,8 juta.

GILANGNEWS.COM - Tradisi minum teh di Inggris telah dikenal sejak lama. Kini, sebuah hotel di London menghadirkan menu tea blend atau campuran teh yang langka dengan harga menjulang. Menu tersebut bahkan diklaim sebagai teh termahal di Inggris.

Campuran teh tersedia di The Rubens at The Palace. Satu pot tea blend dibanderol dengan harga US$620 atau setara dengan Rp8,8 juta. Sementara satu cangkir dijual seharga US$200 atau Rp 2,8 juta.

Tak main-main, teh bernama Golden Tips ini diboyong langsung dari dataran tinggi Sri Lanka. Teh dipetik langsung oleh para ahli dan dijemur di bawah sinar matahari dengan menggunakan kain beludru.

Melansir media, teh digambarkan hadir dengan tekstur yang halus, ringan, dan lembut. Saat dicecap, semerbak aroma buah akan masuk menggoda hidung.

Seraya mencecap aroma teh yang khas, pengunjung juga dapat menikmati pemandangan indah The Royal Mews Buckingham Palace.

Teh juga bisa dibeli dalam menu Royal Afternoon Tea dengan harga US$55 per orang. Selain bisa menikmati aroma teh yang khas, pengunjung juga mendapatkan pengalaman ritual upacara minum teh ala Kerajaan Inggris.

Pengunjung juga disarankan untuk meminumnya sebelum menikmati sepotong sandwich.


Tulis Komentar