GILANGNEWS.COM - Politisi Hanura Dedi Yuhara Lubis angkat bicara terkait maraknya peredaran narkoba di Kepulauan Meranti. Ia minta semua elemen masyarakat harus bergerak dan menyatakan perang terhadap narkoba.
Kata Dedi, saat ini kabupaten Kepulauan Meranti bukan lagi jadi kota idaman yang selalu membawa ketenangan dan kedamaian, sebagaimana yang diharapkan. Sebab, di Kepulauan Meranti semakin hari semakin marak peredaran narkoba.
Katanya, banyak anak usia dini di Kota Sagu sudah mengenal narkoba. Pelajar tak lagi asing dengan narkoba yang sebenarnya bisa menjerumuskan mereka ke lembah hitam. Anak-anak ini menjadi incaran para bandar dan jaringanya untuk dijadikan kurir penghantar barang haram tersebut ke pembeli.