GILANGNEWS.COM -Warga meminta agar pembangunan jalan lingkar yang menghubungkan antar desa di Pulau Mendol Kecamatan Kuala Kampar segera dituntaskan. Aspirasi ini terus disuarakan masyarakat saat setiap kegiatan reses anggota dewan ke kecamatan yang berbatasan langsung dengan provinsi Kepulauan Riau (Kepri) itu.
Seperti saat reses anggota DPRD Pelalawan Daerah Pemilihan (Dapil) II yang meliputi Kecamatan Bandar Petalangan, Bunut, Pelalawan, Teluk Meranti dan Kecamatan Kuala Kampar, warga meminta dewan memperjuangkan pembangunan jalan tersebut.
Aspirasi itu disampaika kepada Nazzarudin Arnazh, salah seorang anggota DPRD Pelalawan yang menggelar reses di Pulau Mendol, Kecamatan Kuala Kampar.