Jemaah Haji Provinsi Riau Kloter BTH-03 Tiba dengan Selamat di Madinah

Senin, 05 Mei 2025 | 14:47:29 WIB

GILANGNEWS.COM - Sebanyak 441 jemaah haji Provinsi Riau bersama empat petugas Kloter BTH-03 tiba dengan selamat di Bandara Amir Muhammad Bin Abdul Aziz (AMAA), Madinah, pada Ahad, 4 Mei 2025, pukul 13.55 Waktu Arab Saudi (WAS).

“Alhamdulillah, seluruh jemaah dalam keadaan sehat, dengan 17 orang menggunakan kursi roda. Semua telah tiba di pemondokan paling lambat pukul 15.45 WAS,” ujar Ketua Kloter, Zulfa Hendri, didampingi Pembimbing Ibadah Kloter, H. Pujianto, di Madinah, Senin (5/5/2025).

Kloter pertama Riau ini dilepas oleh Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Riau, M. Taufiq OH, dari Embarkasi Haji Batam. Setibanya di Madinah, jemaah diangkut menggunakan 10 unit bus oleh wukala menuju Hotel Taj Award di Sektor 3 Wilayah Markaziyah Janubiyah, berjarak sekitar 400 meter dari Masjid Nabawi.

  • Baca Juga BPJS Ketenagakerjaan Tambah Peserta Pekerja Informal
  • Baca Juga Kini BPJS Ketenagakerjaan Siapkan Program Jaminan Pensiun.
  • Baca Juga Biaya Kecelakaan Kerja bagi yang ikut Program BPJS diTanggung 100 %
  • Petugas kloter dijemput oleh Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Daerah Kerja Bandara, sementara koper bagasi jemaah diantarkan secara bertahap ke pemondokan hingga pukul 22.00 WAS.

    Zulfa Hendri menjelaskan, distribusi kamar oleh petugas Akomodasi Sektor 3 Madinah selesai pada pukul 22.45 WAS. “Seluruh jemaah mendapatkan tempat tidur masing-masing. Proses distribusi sempat terhenti karena jemaah melaksanakan salat Arba’in di Masjid Nabawi hingga pukul 21.00 WAS,” katanya.

    H. Pujianto menambahkan, sebanyak 434 jemaah mengikuti salat di Masjid Nabawi, sementara tujuh jemaah lainnya berhalangan karena uzur atau sakit. “Keberangkatan jemaah ke Masjid Nabawi berjalan lancar, dikoordinasikan oleh ketua regu dan ketua rombongan masing-masing,” ujarnya.

    Saiful, Ketua Rombongan 7 asal Muara Fajar Timur, Rumbai, menyampaikan rasa syukurnya atas kelancaran perjalanan. “Pemondokan sangat dekat dengan Masjid Nabawi, konsumsi tepat waktu, dan petugas responsif. Alhamdulillah,” ungkapnya.

    Petugas Kloter BTH-03 terdiri atas Zulfa Hendri (Ketua Kloter), H. Pujianto (Pembimbing Ibadah), dr. Ade Novita Reslina (Dokter), Ns. Erwin Rinaldi (Perawat), Agus Hatorangan dan Hendri Dahlius (Petugas Haji Daerah Bidang Layanan Umum), serta dr. Faisal (Petugas Haji Daerah Bidang Layanan Kesehatan).

    Terkini

    Harga CPO Riau Awal 2026 Fluktuatif namun Cenderung Menguat

    Selasa, 13 Januari 2026 | 20:49:12 WIB