Bunda PAUD Pekanbaru Tekankan Dukungan Semua Pihak untuk Wajib Belajar 13 Tahun

Selasa, 26 Agustus 2025 | 14:19:19 WIB

GILANGNEWS.COM - Bunda PAUD Kota Pekanbaru, Sulastri Agung, menegaskan pentingnya dukungan semua pihak dalam menyukseskan program wajib belajar 13 tahun yang kini mencakup satu tahun prasekolah.

Ia menyebut kebijakan ini akan berdampak langsung pada kualitas pendidikan anak di usia emas sekaligus memberi perhatian lebih terhadap kesejahteraan guru PAUD dan TK.

“Kalau dulu kita mengenal wajib belajar 12 tahun, sekarang ditambah satu tahun prasekolah. Insya Allah dalam waktu dekat program ini bisa diterapkan penuh,” ujar Sulastri, Selasa (26/8/2025).

  • Baca Juga BPJS Ketenagakerjaan Tambah Peserta Pekerja Informal
  • Baca Juga Kini BPJS Ketenagakerjaan Siapkan Program Jaminan Pensiun.
  • Baca Juga Biaya Kecelakaan Kerja bagi yang ikut Program BPJS diTanggung 100 %
  • Ia optimis penambahan satu tahun prasekolah akan memperkuat dasar pendidikan anak sekaligus mendorong perhatian lebih bagi tenaga pendidik.

    “Peran guru PAUD dan TK ke depan insya Allah lebih diperhatikan, karena wajib belajarnya sudah ditambah,” tambahnya.

    Sebagai wujud dukungan, Sulastri telah melakukan kunjungan ke Satuan PAUD Sejenis (SPS) Anggrek dan Gedung Maharatu.

    Dalam kesempatan itu, ia menyerahkan alat peraga edukasi untuk menunjang kegiatan belajar, serta membagikan makanan bergizi bagi anak-anak.

    Terkini

    Harga CPO Riau Awal 2026 Fluktuatif namun Cenderung Menguat

    Selasa, 13 Januari 2026 | 20:49:12 WIB