GILANGNEWS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) pagi ini meresmikan renovasi Pasar Tengah di Kota Pontianak, Kalimantan Barat. Pada Agustus 2015, pasar tersebut mengalami kebakaran. Jokowi pun berjanji membangunnya kembali.
"Saat pasar ini habis terbakar saya menjanjikan untuk segera dibangun," kata Jokowi, dari siaran resmi Istana, Jumat (29/12).
Jokowi mengaku ingat betul setelah terjadinya kebakaran hebat yang melanda pasar itu, semua pedagang pasar dan kaki lima bercampur menjadi satu di kawasan relokasi. Kondisi tersebut menjadikan kawasan tersebut menjadi sangat kumuh dan berantakan.