GILANGNEWS.COM - Kebakaran melanda lahan di sekitar kompleks apartemen Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan yang akan menjadi tempat tinggal atlet selama gelaran Asian Games.
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho menerangkan lahan itu dilalap api sejak Jumat (10/08) malam. Hingga Sabtu (11/08) siang, baru sebagian api berhasil dipadamkan.
"Petugas masih memadamkan api dan sebagian mendinginkan lahan yang sudah berhasil dipadamkan," ujar Sutopo kepada wartawan, Sabtu (11/08).