GILANGNEWS.COM - Direktorat Tindak Pidana Narkoba Badan Reserse Kriminal (Dittipidnarkoba Bareskrim) Polri menyita puluhan kilogram (kg) narkotika jenis ganja dan sabu serta ribuan butir psikotropika dan ekstasi di awal September 2018.
Direktur Tipidnarkoba Bareskrim Brigadir Jenderal Eko Daniyanto mengatakan barang bukti tersebut merupakan hasil sitaan dari 595 kasus yang menjerat sebanyak 784 orang sebagai pelaku.
"Dari kasus yang berhasil diungkap dalam satu minggu ini. Kami menyita berbagai jenis narkotik," kata Eko di Mabes Polri, Jakarta Selatan pada Jumat (6/9).