Jokowi Akan Jadi Inspektur Upacara HUT ke 73 TNI

Jumat, 05 Oktober 2018 | 08:40:20 WIB

GILANGNEWS.COM - Presiden Joko Widodo bakal menghadiri sekaligus menjadi inspektur upacara perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-73 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta, Jumat (5/10).

Ini merupakan agenda yang setiap tahun yang dihadiri Jokowi selaku panglima tertinggi TNI. Tahun lalu, perayaan HUT ke-72 dilakukan di Dermaga PT Indah Kiat, Cilegon, Banten.

Peringatan HUT TNI saat itu membuat Presiden Jokowi berjalan sekitar 3 kilometer karena terjebak macet dan ramainya tamu undangan di sana.

  • Baca Juga Terungkap! Pelaku Bom Bunuh Diri Katedral Makassar Diduga 2 Orang Naik Motor
  • Baca Juga Angkat Bicara! Kapolda Riau Sebut Pengamanan terhadap Masyarakat Selalu Berjalan
  • Baca Juga Breaking News! Bom Makassar, Walikota Ungkap Tak Ada Korban di Dalam Gereja Katedral
  • Baca Juga Sadis! Bom Bunuh Diri Terjadi di Gereja Katedral Makassar, Potongan Tubuh Berserakan
  • Saat itu, acara diramaikan dengan parade pasukan dan defile serta latihan gabungan dengan alutsista andalan dari masing-masing matra TNI, yakni Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara.

    Untuk tahun ini, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyatakan tidak ada perayaan besar-besaran. Sebab, tradisi TNI adalah menggelar hari jadinya dengan perayaan besar dan perayaan biasa secara bergiliran.

    Peringatan HUT ke-73 TNI sendiri akan dilakukan di setiap kota dari Sabang hingga Merauke. Hal itu karena terinspirasi dari lagu wajib nasional.

    TNI, kata Hadi, juga menggelar lari maraton di Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, guna memperkenalkan destinasi wisata di daerah itu.

    Terkini