GILANGNEWS.COM - Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyatakan para karyawab PT Istaka Karya korban penembakan Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) di Kabupaten Nduga merupakan pahlawan pembangunan di Papua.
Hal itu ditegaskan Panglima TNI saat menemui keluarga korban di Hanggar Bandara Mozes Kilangin Timika, Jumat (7/12) pagi.
"Kami menyampaikan duka cita yang sedalam-dalamnya bagi keluarga korban. Mereka adalah pahlawan pembangunan Papua. Mereka sudah memberikan dedikasi yang tinggi bagi bangsa dan negara. Semoga keluarga ikhlas menerima cobaan berat ini," kata Marsekal Hadi seperti dikutip dari Antara.