GILANGNEWS.COM - Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Rahayu Saraswati menyayangkan sikap Takmir Masjid Agung Semarang yang meminta agar Bawaslu melarang Prabowo salat Jumat di masjid Kauman, Semarang.
"Mau itu capres maupun masyarakat muslim lainnya punya hak untuk melakukan ibadah di manapun," kata Rahayu kepada media, Kamis (14/2).
Keponakan Prabowo itu juga menegaskan urusan ibadah adalah urusan pribadi dengan Tuhannya. Kendati demikian, ia menegaskan tim Prabowo-Sandi tak mau terlalu jauh menanggapi politisasi salat Jumat terhadap Prabowo. Sebab, ia yakin Prabowo melakukan niat ibadah salat tulus, bukan pencitraan.