GILANGNEWS.COM - Politikus PDIP yang juga Sekretaris Kabinet RI, Pramono Anung melalui akun Twitter miliknya mengatakan akan ada pertemuan yang dikenang pada hari ini. Apakah ini sinyal pertemuan Presiden Terpilih Joko Widodo (Jokowi) dengan Prabowo Subianto?
Melalui akun Twitter miliknya, @pramonoanung, Pramono mengatakan dirinya berharap hari ini menjadi hari yang dikenang buat proses demokrasi yang semakin dewasa.
"Semoga hari ini menjadi hari yang dikenang buat proses demokrasi yang semakin dewasa," ujar Pramono dalam akun Twitternya @pramonoanung, seperti dilihat media, Sabtu (13/7/2019).