GILANGNEWS.COM - Wanita Selam Indonesia (WASI) merupakan organisasi di bawah naungan organisasi Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI). Agenda besar WASI yang akan dilaksanakan pada 1-3 Agustus 2019 di Pantai Manado, Kawasan Megamas Manado, Sulawesi Utara adalah memecahkan tiga rekor dunia.
Adapun tiga rekor dunia tersebut di antaranya penyelaman massal bertarget 3.000 penyelam, rantai manusia terpanjang dalam air, dan pembentangan bendera terlebar di dunia. Kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT ke-74 Republik Indonesia sekaligus sebagai upaya ikut mempromosikan banyak hal yang berkaitan dengan laut, yakni pariwisata, lingkungan hidup, kelestarian alam, dan olahraga selam.
Ketua Umum Wanita Selam Indonesia, Tri Tito Karnavian, mengatakan Indonesia adalah negara kelautan terbesar di dunia sehingga sumber daya dan kekayaan lautnya harus dijaga sebaik-baiknya.