Heboh Virus Corona

Masjid di Riau Tetap Buka untuk Melaksanakan Salat Jumat

Masjid Raya Annur Provinsi Riau.

GILANGNEWS.COM - Di tengah ancaman virus corona Masjid Annur Provinsi Riau tetap dibuka untuk melaksanakan salat Jumat seperti biasa. Hal yang sama juga akan dilakukan di Masjid Raudhatul Jannah dan masjid-masjid lainnya di Riau.

Kepala Seksi Tata Usaha Badan Pengelolaan Masjid Raya Annur Provinsi Riau, Rudi Hartono, mengatakan kebijakan tetap menggelar salat Jumat di Masjid Annur diambil setelah pengurus mencermati perkembangan virus corona (Covid-19) di provinsi Riau.

"Pengurus Masjid Annur Riau mencermati bahwa perkembangan penyebaran virus corona di Riau dan Pekanbaru tidak sama kasusnya dengan daerah lain. Bisa dikatakan Riau masih aman untuk melaksanakan salat berjemaah seperti biasa," kata Rudi kepada wartawan, Jumat (20/3/2020).

Meski demikian, ia teteap mengimbau kepada jemaah Salat Jumat untuk waspada terhadap penyebaran virus corona ini dengan cara membawa sajadah Salat masing-masing.

"Bagi warga yang punya penyakit seperti demam, flu dan pilek disarankan untuk beribadah di rumah saja," imbuhnya.

Selain itu, Masjid Annur Riau juga menyiapkan sabun untuk mencuci tangan bagi jemaah.

"Kami juga menyediakan sabun untuk mencuci tangan, ini berguna untuk antisipasi penyebaran virus corona di wilayah Masjid Annur Provinsi Riau," pungkasnya.

Sementara itu, di masjid Raudhatul Jannah ada beberapa catatan yang diberikan pengurus Masjid kepada para jemaah yang akan melakukan salat Jumat.

Berikut isi imbauannya:

1. Mari kita memohon perlindungan kepada Allah SWT dengan mandi sebelum salat Jum'at. Berdoa saat keluar rumah dan menuju Masjid.

2. Salat dilaksanakan di lantai 2.

3. Semua jemaah disarankan membawa sajadah masing-masing.

4. Sebelum masuk usahakan pakai hand sanitizer di pintu masuk.

5. Jemaah yang merasa sakit harap menangguhkan ke masjid, dan bisa salat Zuhur di rumah.

6. Selesai salat Jum'at, kami akan langsung membersihkan lantai masjid jadi harap tidak ada yang tiduran, ngobrol dan berkumpul dalam masjid.


Tulis Komentar