Nasional

Kemenkominfo Lockdown, Menteri Johnny Plate Negatif Corona

Menkominfo mengaku melakukan tes swab secara berkala.

GILANGNEWS.COM - Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo) Johnny G. Plate menyatakan dirinya negatif Covid-19 usai 30 pegawai Kominfo positif Covid-19 dan kantor kementerian ditutup.

Johnny bilang ia telah memeriksakan diri lewat tes Polymerase Chain Reaction (PCR) pada Senin (24/8). Tes itu merupakan tes rutin yang dijalani oleh politikus Partai Nasdem itu.

"Saya melakukan PCR test secara perodik, terakhir tanggal 24 Agustus yang lalu dan hasilnya negatif," kata Johnny lewat pesan singkat kepada wartawan, Sabtu (29/8).

Johnny juga mengatakan dirinya tak bertemu dengan para pegawai dan pejabat yang positif Covid-19. Sehingga ia memastikan tak berkontak dekat dengan klaster Kominfo.

Mantan petinggi Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf itu mengaku bersyukur dengan kondisi saat ini. Namun ia akan tetap menjalani tes PCR dalam waktu untuk memastikan kesehatannya.

"Sesuai jadwal, minggu depan saya akan melakukan PCR test berikutnya," ujarnya.

Sebelumnya, tiga puluh orang yang bekerja di Kominfo dinyatakan positif Covid-19. Sebanyak tujuh belas orang telah dinyatakan sembuh per Jumat (28/8), sedangkan sisanya masih dalam perawatan.

Menteri Johnny langsung memerintahkan disinfeksi secara menyeluruh di kantor pusat Kominfo di Jakarta. Para pegawai juga diminta bekerja dari rumah hingga Minggu (6/9). Johnny memastikan layanan Kominfo tetap berjalan meski ada kejadian tersebut.


Tulis Komentar