Pekanbaru

Ketua RT dan RW Paksa Turun Kasatpol PP Dari Podium

GILANGNEWS.COM - Kasatpol PP Kota Pekanbaru Agus Pramono dipaksa turun oleh RT dan RW saat memberikan kata sambutan di acara Rapat Koordinasi Camat, Lurah, Forum RTRW dan LPM SE Kota Pekanbaru yang dilaksanakan di Hotel Arya Duta Senin (5/2/18).

Dari pantauan www.gilangnews.com dilapangan, kejadian bermula disaat Kasatpol PP meminta kepada seluruh RT dan RW untuk dapat berpartisipasi bersama Satpol-PP dalam menertibkan tempat - tempat prostitusi dan panti pijit di Kota Pekanbaru seperti di Komplek Jondul, Jalan SM Amin.

Namun ajakan Kasatpol PP tersebut membuat RT dan RW tersinggung karena penyampaian Kasatpol PP yang telah menyinggung perasaannya.

Dalam bahasa yang disampaikan Kasatpol PP didepan Rakor tersebut " Kemana RT dan RW ini, setiap saya melakukan penertiban tidak ada" kata inilah yang munculkan ketersinggungan dari RT dan RW yang berada di ruangan rakor.

Sontak ratusan RT dan RW yang berada di ruangan langsung beraksi dan meminta Kasatpol PP untuk menjaga omongannya dan tidak merendahkan RT dan RW didalam ruangan ini.

Bahkan puluhan RT dan RW yang berada di ruangan  langsung memukul meja dan meminta Agus turun dari podium. "Tolong jangan omongan mu Kasatpol PP, jangan kamu meremehkan kami sebagai RT dan RW, kami bukan anak buah mu yang bisa kamu remehkan seperti itu, sekarang kamu turun atau kami yang keluar dari ruangan ini" ungkap salah seorang peserta Rakor sambil memukul mukul meja disertai teriakan dari RT dan RW lainnya.

Meski sudah dipaksa turun oleh para peserta Raker, namun Kasatpol PP masih berada diatasnya podium dan melanjutkan pembicaraaannya, dan membuat suasana semakin panas. " Turun kau dari atas itu atau kami semua keluar dari ruangan ini" sorak para peserta.

Melihat suasana makin panas, Kaban Damkar Kota Pekanbaru Burhan Burning langsung naik dan menghampiri Agus Pramono dan meminta Agus untuk turun dan duduk kembali dikursinya, agar suasana bisa nyaman kembali.

Akhirnya, Agus turun dan berbicara dengan Ketua Forum RTRW Kota Pekanbaru Bambang Hermanto sehingga Bambang naik ke podium dan berusaha menenangkan RT dan RW yang sudah mulai naik pitam karena ucapan Kasatpol PP.

"Kepada bapak ibu RT RW yang berada di ruangan ini, saya selaku Ketua Forum RTRW mohon maaf atas penyampaian dari Kasatpol PP Pekanbaru, ini semua karena miskomunikasi saja, saya selaku Ketua Forum akan membicarakan dengan Kasatpol PP nantinya" ucap Bambang.

Akhirnya, Kasatpol PP kembali naik ke podium dan menyampaikan permohonan maaf dirinya atas ucapan yang dinilai telah meremehkan RT dan RW.


Tulis Komentar