Pekanbaru

Ini Nomor Urut Cantik yang Diharapkan Firdaus-Rusli

Dr Firdaus ST MT.

GILANGNEWS.COM - Besok seluruh bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau akan mendapatkan nomor urut peserta Pilkada Provinsi Riau. Direncanakan pencabutan nomor yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan dilaksanakan di Hotel Aryaduta Pekanbaru.

Pasangan yang diusung Partai Demokrat dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Firdaus-Rusli Effendi berharap mendapatkan nomor urut cantik di Pilgub Riau tahun 2018.

"Sebenarnya untuk nomor urut setelah ditetapkan menjadi Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau, semua sama. 1, 2 dan 3 sama saja. Tapi akan lebih baik, jika kami mendapatkan nomor urut 3," kata Firdaus kepada wartawan.

Nomor urut 3 ini sesuai dengan program Trilogi yang diusung saat menjabat Walikota Pekanbaru Firdaus.

Sebagai informasi tambahan, tahapan Pilkada tahun 2018, mulai tanggal 12 Februari yakni Penetapan pasangan calon.

15 Februari sampai 23 Juni, masa kampanye (pertemuan terbatas, pemasangan alat peraga, penyebaran bahan kampanye, debat publik, kampanye media masa).

24-26 Juni, Masa tenang. 27 Juni, pemungutan dan penghitungan suara di TPS. 7-9 Juli, Rekapitulasi, Penetapan dan pengumuman hasil penghitungan suara tingkat Provinsi untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur.


Tulis Komentar