GILANGNEWS.COM - Proyek Pembangunan Kereta Api Ringan atau Light Rail Transit (LRT) tahap I yang terintegrasi di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi (Jabodebek) masih terkendala pembebasan lahan.
Direktur Utama PT Adhi Karya (Persero) Tbk Budi Harto mengatakan hambatan terjadi di wilayah Bekasi Timur.
"Memang ada hambatan terkait pembebasan tanah. Saat ini menyisakan beberapa bidang di Bekasi Timur yang akan digunakan untuk lokasi depo," kata Budi di Jakarta, Senin (11/11).