GILANGNEWS.COM - Kuasa hukum Rizky Febian, Bahyuni Zaili menjelaskan dalam keterangan laporan kepada pihak kepolisian, Rizky melihat ada warna ungu yang diduga sebagai lebam di sekitar mulut mendiang Lina Jubaidah. dalam kemarin mantan istri komedian Entis Sutisna alias Sule.
"Kalau dilihat (dari keterangan Rizky) di bibirnya tuh ada kaya warna ungu ya dari sini (menunjukkan mulut ke dagu)," kata Bahyuni di lokasi pembongkaran makam lina untuk autopsi, Jalan Sekelimus Utara, Kota Bandung, dilansir dari media (9/1).
Namun, menurutnya, putra pertama pernikahan Lina dengan Sule itu hanya melihat lebam di sekitar mulut. Sedangkan bagian lainnya tak diketahui karena telah dibungkus kain kafan, sehingga penyanyi yang karib dipanggil Iky itu tak memberi keterangan dalam laporannya.