GILANGNEWS.COM - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) akan mengirimkan bantuan 10 ribu lembar masker jenis N95 untuk Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di Wuhan, Provinsi Hubei dan sekitarnya. Itu dilakukan seiring merebaknya wabah virus corona di China.
"Ada 10 ribu masker untuk WNI dikirim besok", ujar Deputi Bidang Logistik dan Peralatan BNPB Prasinta Dewi, dalam keterangan tertulis yang diterima media, Selasa (28/1)
Ia menyatakan pengiriman tersebut adalah respons cepat BNPB atas permohonan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Beijing terkait wabah virus corona di China.