Curhat Lucinta Luna soal Bully: Aku Juga Berhak untuk Bahagia

Sabtu, 15 Februari 2020 | 10:44:29 WIB
Lucinta Luna.

GILANGNEWS.COM -Lucinta Luna kerap menjadi bahan bullying di media sosial. Sosoknya yang seorang transeksual kerap menjadi sasaran para haters.

Dalam wawancara eksklusif dengan wartawan, Jumat (14/2/2020), Lucinta Luna mencurahkan isi hatinya. Lucina Luna merasa stres berat dengan bullyan di media sosial terhadapnya.

"Kalian nggak tahu di belakang layar saya sangat stres dengan bully-an, cacian, makian kalian. Itu semua aku pendam dan hanya Abash, asisten saya dan manajemen saya yang tahu," kata Lucinta Luna.

  • Baca Juga Terungkap! Pelaku Bom Bunuh Diri Katedral Makassar Diduga 2 Orang Naik Motor
  • Baca Juga Angkat Bicara! Kapolda Riau Sebut Pengamanan terhadap Masyarakat Selalu Berjalan
  • Baca Juga Breaking News! Bom Makassar, Walikota Ungkap Tak Ada Korban di Dalam Gereja Katedral
  • Baca Juga Sadis! Bom Bunuh Diri Terjadi di Gereja Katedral Makassar, Potongan Tubuh Berserakan
  • Transeksual yang kini bernama Ayluna Putri ini sering kali merasa tidak sanggung menghadapi bullying di media sosial. Pembullyan itu bahkan membuatnya sempat punya niatan untuk bunuh diri.

    "Kalau kita di-bully terus-terusan itu efeknya bagaimana, contohnya kayak yang di Korea itu saya sudah tahu, dia mungkin kayak aku depresinya sudah berat. Mungkin tidak tahan atau bagaimana, makanya dia langsung mengarah seperti itu (bunuh diri). Ada niatan aku juga untuk mengakhiri hidup," katanya.

    Akan tetapi, Lucinta Luna berusaha untuk tetap kuat dan tegar. Dia berusaha menghibur masyarakat meski dalam kondisi depresi.

    "Tapi bagi aku, aku takut, Karena apa, karena aku masih banyak tanggungan, tulang punggung keluarga dan aku juga masih banyak sosial-sosial, aku nggak mau meninggalkan mereka anak-anak yatimku, aku masih peduli, aku kuat," tuturnya.

    Kondisi depresi inilah yang membuat Lucinta Luna kemudian mengonsumsi riklona tanpa resep dokter. Dengan kondisinya saat ini di dalam sel tahanan, Lucinta Luna berharap mendapatkan ketenangan dan bisa membuka lembaran hidup baru yang lebih baik.

    "Ya semoga terlepas dari ini semua akan lebih baik lagi hidup aku dan aku juga di sini baik-baik aja kok di dalam sel sama temen-temen baru, keluarga baru," tutur Lucinta.

    Sebagai seorang entertainer, Lucinta Luna berusaha menghibur masyarakat dengan profesional.

    "Tapi alhamdulilah kan apa yang aku berikan untuk media, untuk televisi, itu menghibur, kocak. Saya sangat bahagia dengan hasil itu," ucapnya.

    Lucinta meminta kepada para haters untuk stop membully. Lucinta Luna ingin hidup yang tenteram dan mendapatkan kebahagiaan sebagaimana yang lainnya.

    "Buat haters, jauh-jauh, hempaslah. Aku mau damai, aku mau tenang, aku hidup sehat, aku mau bahagia, aku mau selayaknya seperti kalian manusia bahagia. Karena aku berhak mendapatkan kebahagiaan," tandas Lucinta.

    Terkini