GILANGNEWS.COM - Pertandingan final Piala Gubernur Jatim 2020 antara Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Kamis (20/2), batal digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya dan dipindah ke Stadion Gelora Delta Sidoarjo.
Keputusan itu diambil dalam rapat koordinasi (rakor) antara Polda Jatim, PSSI Pemprov Jatim dan Pemerintah Provinsi Jatim yang digelar di Mapolda Jatim, Rabu (19/2).
Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan mengatakan Stadion Gelora Delta dipilih lantaran Stadion GBT masih dalam tahap perbaikan lapangan dan belum dapat menggelar pertandingan.