GILANGNEWS.COM - Presiden Jokowi mengklaim Indonesia sudah bisa memproduksi alat pelindung diri (APD) virus corona dan masker dalam jumlah banyak. Klaim ia sampaikan dalam Rapat Terbatas tentang Optimalisasi Industri Dalam Negeri Untuk Penanganan Covid-19, Rabu (15/4).
Karena kesanggupan itulah, Jokowi meminta jajarannya untuk melakukan manajemen penggunaan APD dan masker yang baik. "Jangan sampai semuanya diekspor sehingga kita tidak dapat. Diatur sebaik-baiknya manajemennya. APD sekarang kita bisa produksi banyak, masker juga bisa produksi banyak," katanya.
Selain manajemen yang baik, Jokowi juga memerintahkan jajarannya untuk terus mempermudah proses produksi ke dua alat kesehatan tersebut. Kemudahan tersebut ia minta diberikan dengan mempermudah proses perizinan dan standarisasi produk.