GILANGNEWS.COM - Seorang ibu di Prancis meninggal dunia setelah terlempar dari wahana permainan roller coaster bak adegan film Final Destination.
Pada Selasa (7/7/2020), seorang ibu berusia 32 tahun, meninggal setelah jatuh dari roller coaster Formula 1 di taman hiburan Parc Saint-Paul, Prancis.
Seorang ibu yang tidak diungkap identitasnya tersebut meregang nyawa saat menaiki wahana yang beroperasi sekitar pukul 13:45 waktu setempat pada hari Sabtu (4/7). Kematian wanita tersebut dikonfirmasi oleh Gilles Campion, manajer taman Parc Saint-Paul dalam siaran pers.