PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pekanbaru kembali menggelar rapid test masal, Selasa (7/7/2020).
Rapid test masal digelar di Rumah Singgah Tuan Kadi, tepian Sungai Siak, Kelurahan Kampung Bandar, Kecamatan Senapelan.
Wakil ketua DPRD Kota Pekanbaru, Ginda Burnama yang turut meninjau jalannya rapid tes mengapresiasi pemerintah setempat yang terus melakukan rapid test dan tes swab massal di tiap Kecamatan bahkan kelurahan.