GILANGNEWS.COM - Jumlah Kasus Positif Covid-19 di Kabupaten Rokan Hulu menunjukan grafik meningkat. Menyikapi hal itu Kepolisian Resort Rokan Hulu bergerak cepat dengan melakukan disinfeksi dan kampanye protokol Kesehatan di tempat-tempat keramaian.
Selain mengingatkan masyarakat agar tetap waspada Bahaya Covid-19 yang masih mengintai, kegiatan tersebut juga dimaksudkan mendorong wargat agar lebih disiplin menerapkan Protokol Kesehatan.
Seperti yang dilakukan pada Jumat (21/8/2020), Polres Rohul melakukan penyemprotan disinfektan yang dilakukan di Jalan Tuanku Tambusai. Kegiatan ini dipimpin langsung Kapolres Rohul AKBP Taufik Lukman Nurhidayat. Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Sekdakab Rohul Abdul haris dan Kepala Dinas Kesehatan Rohul Abdul Haris.