GILANGNEWS.COM - Pemerintah Provinsi Riau sudah bertindak extra ordinary sejak awal terhadap pemeriksaan swab penanganan Covid-19 di Riau. Dimulai dengan memastikan adanya pemeriksaan Polymerase Chain Reaction (PCR) di Provinsi Riau.
"Bapak Gubernur sudah melakukan langkah awal memastikan pemeriksaan PCR di Riau, sehingga tidak sampai satu bulan, tepatnya tanggal 21 April 2020, PCR bisa digunakan," ujar Nuzelly Husnedi Direktur Utama RSUD Arifin Achmad menanggapi pemberitaan lambannya penanganan Covid-19 di Provinsi Riau, Ahad (4/10/2020).
Dijelaskan Nuzelly, dengan adanya PCR tersebut, dilakukan peningkatan kapasitas pemeriksaan sampel dengan deret ukur, dari 50 sampel perhari jadi 150, lalu 450, kemudian 1.000 perhari, dan selanjutnya 1.500 perhari seperti sekarang ini.