GILANGNEWS.COM - Warga desa Delik, Kecamatan Pangkalan Kerinci, dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat di dalam sebuah kanal. Peristiwa itu terjadi Senin (5/10/2020) sekira pukul 15.00 WIB.
Kapolres Pelalawan AKBP Indra Wijatmiko SIk melalui Kasubbag Humas Iptu Edy Harianto mengungkapkan, korban diketahui bernama Yunufati Halawa (31) berjenis kelamin laki-laki. Ia warga SP 7, Desa Simpang Perak Jaya, Kecamatan Kerinci kanan Kabupaten Siak.
"Sehari-hari korban diketahui berprofesi sebagai pekabun atau petani kelapa sawit," terang Kasubbag Humas, Selasa (6/10/2020).