GILANGNEWS.COM - Upaya pemadaman Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) terus dilakukan menggunakan Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC), dikarenakan masih ada beberapa titik api yang masih belum padam di Provinsi Riau.
Kordinator Lapangan TMC Provinsi Riau Adi Bayu Rusandi mengatakan, operasi TMC di wilayah Riau sendiri menggunakan pesawat Cassa-212. Upaya penyemaian garam diprioritaskan di wilayah Siak dan Pelalawan.
"Penyemaiaan dilakukan dengan ketinggian 10.000 kaki dengan menghabiskan 800 kilogram garam NaCl. Hari ini kita ada satu sorti dengan 800 kilogram garam ke wilayah Kabupaten Pelalawan dan Siak," ucap Adi Bayu Rusandi, Selasa (16/3/2021).