GILANGNEWS.COM - Pemerintah Iran mengungkap tersangka pelaku sabotase terhadap fasilitas nuklir Mostafa Ahmadi Roshan di Natanz bernama Reza Karimi.
Dilansir Middle East Eye, Minggu (18/4), pernyataan itu disampaikan oleh pemerintah Iran melalui stasiun televisi setempat. Dalam laporan itu, mereka juga menampilkan foto tersangka.
Akan tetapi, Karimi dilaporkan sudah meninggalkan Iran sebelum sabotase terjadi pada 11 April lalu.