Euro 2020: Henderson Mundur dari Timnas Inggris

Selasa, 15 Juni 2021 | 19:15:05 WIB
Dean Henderson (kanan) mundur dari timnas Inggris. (AFP/JUSTIN TALLIS)

GILANGNEWS.COM - Kiper timnas Inggris, Dean Henderson harus mundur dari tim yang tampil di Euro 2020 (Euro 2021) karena mengalami cedera.

Dilansir dari Sky Sports, Henderson tidak ambil bagian dalam sesi latihan timnas Inggris pada Senin (14/6) waktu setempat. Ia menepi karena masih belum pulih dari cedera pinggul.

 
 

Namun, cedera itu tidak menunjukkan tanda-tanda akan pulih dalam waktu dekat. Situasi itu membuat Henderson harus mundur dari tim dan melupakan mimpinya untuk tampil di turnamen besar pertamanya.

  • Baca Juga Warga Apresiasi Respons Cepat PLN Tingkatkan Kualitas Layanan Kelistrikan di Harapan Jaya Pekanbaru
  • Baca Juga Mulai Juni 2025, Pemerintah Berikan Diskon Listrik 50% untuk Pelanggan Tertentu
  • Baca Juga PLN UID Riau dan Kepri Lakukan Edukasi kepada Stakeholder dan Masyarakat Pekanbaru
  • Baca Juga PLN Buka Suara soal Tuduhan Bayar THR Tak Sesuai Aturan
  • Kiper berusia 24 itu akan kembali ke Manchester United untuk mengetahui kondisi cederanya lebih detail. Selain itu, pemain yang sempat dipinjamkan ke Sheffield United akan menjalani rehabilitasi jelang kompetisi musim baru.

    Tempat Henderson akan digantikan oleh Aaron Ramsdale. Kiper Sheffield itu sebelumnya masuk dalam skuad sementara Inggris yang berisikan 33 pemain.

    Namun, ia kemudian dicoret bersama tujuh pemain lain saat Southgate menetapkan 26 pemain yang disiapkan untuk tampil di Euro 2020.

    Ramsdale kini akan lebih dulu melewati tes Covid-19 sesuai protokol. Jika dinyatakan negatif, kiper berusia 23 itu bisa bergabung dengan rekan-rekan setimnya di timnas Inggris.

    Sesuai regulasi Euro 2020, setiap tim diperbolehkan mengganti kiper dengan alasan medis sepanjang berlangsungnya turnamen. Ramsdale nantinya akan bergabung dengan dua kiper Inggris, Jordan Pickford dan Sam Johnstone.

    Terkini

    Harga CPO Riau Awal 2026 Fluktuatif namun Cenderung Menguat

    Selasa, 13 Januari 2026 | 20:49:12 WIB