GILANGNEWS.COM - Dua Anggota DPRD Pekanbaru, Nurul Ikhsan dan Ginda Burnama ST, memberikan kado terindah kepada masyarakat, bersamaan dengan sempena HUT RI ke-76. Duo politisi Gerindra ini melaunching Rumah Tahfiz Al-Qur'an di Masjid Ar-Raudhoh RW 04 Kelurahan Air Dingin, Bukitraya Pekanbaru, Selasa (17/8/2021).
Launching ini dilakukan saat detik-detik pembacaan Proklamasi Kemerdekaan RI pukul 10.00 WIB, yang dihadiri puluhan hafiz dan hafizoh, guru ngaji, perangkat RT/RW, serta masyarakat setempat.
"Alhamdulillah, launching rumah tahfiz ini kami hadiahkan sebagai kado HUT Kemerdekaan RI ke-76," kata Nurul Ikhsan usai acara.