PEKANBARU - Cabang Olahraga (Cabor) Catur berhasil menyumbangkan medali perunggu untuk kontingen Provinsi Riau pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Provinsi Papua. Perolehan medali ini setelah penantian sejak 2012 sewaktu Provinsi Riau menjadi tuan rumah PON XVII.
Demkian disampaikan Lajuardi Siregar, Sekretaris Umum (Sekum) Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Provinsi Riau yang mengungkapkan bahwa kontingen dari olahraga catur berhasil menyumbangkan medali perunggu untuk masyarakat Bumi Lancang Kuning.
"Dari 3 nomor yang diikuti Tim Catur Beregu Putra, Riau berhasil meraih medali perunggu di nomor Catur Cepat. Di nomor Catur Kilat, yang dipertandingkan diawal, Riau Hanya menempati posisi ke V. " ungkap Lajuardi kepada wartawan, Selasa, 12 Oktober, 2021.