GILANGNEWS.COM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) banjir kritikan karena menggelar rapat di Sheraton Mustika Yogyakarta yang merupakan hotel bintang lima. Lalu berapa anggaran untuk rapat yang diselenggarakan dari 27-29 Oktober 2021 itu?
"Sesuai SBU (Standar Biaya Umum kewilayahaan) lah. SBU-nya di Yogya kan antara Rp 700 ribu-Rp 1 juta paket meeting-nya (per orang). Kita ngikutin itu, kita ikut SBU," kata Sekjen KPK Cahya H Harefa saat ditemui wartawan usai gowes di Kopi Klotok, Pakem, Sleman, Jumat (29/10/2021).
Namun, saat ditanya soal total anggaran dan berapa peserta yang ikut Cahya tidak membeberkan lebih lanjut karena telah dipotong oleh Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata.
Akan tetapi, dari informasi jumlah pimpinan dan pejabat KPK yang menjadi peserta dalam raker di Yogyakarta tak kurang dari 55 orang.