GILANGNEWS.COM - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menjamin murid SD Negeri 1 mendapatkan pendidikan. Murid SD itu akan dipindahkan ke sekolah lain yang muridnya di bawah 200.
"Tak akan ada yang dirugikan. Kami maksimalkan SD Negeri lain yang muridnya di bawah 200 orang. Kami menjamin murid SD Negeri 1 tetap mendapatkan pendidikan," kata Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru, Ismardi Ilyas, Rabu (29/12/2021).
Disdik akan menutup SD Negeri 1 dalam waktu dekat karena sekolah yang berada di Jalan Ahmad Yani itu sudah dikelilingi pedagang pasar saat pagi hari.