GILANGNEWS.COM - Vaksinasi anak usia 6-11 tahun segera dilaksanakan di Kota Pekanbaru. Saat ini, sekolah sedang menyosialisasikan sekaligus memberikan surat pernyataaan kepada wali murid jika menyetujui anaknya divaksinasi.
Sekretaris Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru Muzailis tidak menampik adanya surat pernyataan itu. Menurutnya, surat itu untuk mendata berapa murid atau anak nantinya yang akan divaksinasi.
Disdik mengumpulkan data, berapa orang tua atau wali murid yang menyetujui anaknya untuk divaksin dan berapa yang tidak setuju.