GILANGNEWS.COM - Komisi I DPRD Riau terus mendalami dugaan dari laporan masyarakat terkait masih bekerjanya salah seorang komisioner KPID di tempat lain, dalam hal ini salah satu bank swasta di Pekanbaru.
Ketua Komisi I DPRD Riau, Ade Agus Hartanto mengatakan, Bank Bukopin meminta pihaknya untuk melayangkan surat resmi agar memberikan jawaban terkait masih bekerjanya salah seorang Komisioner KPID terpilih periode 2021 - 2024.
"Terakhir, pihak bank tersebut meminta kita untuk melayangkan surat supaya mereka bisa memberikan jawaban secara tertulis," kata Ade.