GILANGNEWS.COM - Selama tahun 2022, Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru telah mengirimkan sebanyak 32 sample ke Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) Pusat.
Langkah ini dilakukan Diskes Pekanbaru untuk mengetahui warga Pekanbaru yang berpotensi terpapar virus varian Omicron.
“Iya, total sampai kemarin sudah 32 sample. Kami berharap sample yang sudah dikirim itu semua hasilnya negatif,” kata Zaini Rizaldy Saragih, Rabu (2/2/2022).