GILANGNEWS.COM - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan jumlah korban meninggal dunia akibat gempa bumi dengan magnitudo 6,1 di Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat, bertambah. Data tadi pukul 11.50 WIB sebanyak 2 orang, kini naik menjadi 7 orang.
"Data sementara mencatat total jumlah korban meninggal mencapai 7 orang," kata Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari melalui keterangan tertulis, Jumat (25/2).
Abdul menjelaskan, berdasarkan informasi dari Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) pukul 16.30 WIB, jumlah korban meninggal teridentifikasi 3 orang di Kabupaten Pasaman Barat dan 4 di Kabupaten Pasaman.